Senin, 30 Juni 2025

Tarian THR, Menyerupai Kaum Yahudi?

Saya pernah buat tulisan terkait kebiasaan FOMO atau First of Missing Out atau Takut Ketinggalan yang sering terjadi dimasyarakat kita. Terlebih jika berkaitan dengan sesuatu yang lagi viral tanpa mengetahui latar belakang dan konteksnya.

Nah, lagi-lagi hal itu terjadi. Begitu viral di beberapa platform media sosial tarian pinguin berbagi THR. Semuanya pun ikut melakukan. Tak pandang usia. Dan setelah diketahui ternyata gerakan suatu kaum. Maka lahirlah polemik. Perdebatan saling sahut menyahut dilaman media sosial kita.

Perdebatannya adalah terkait hadits larangan meniru suatu kelompok atau kaum diluar keyakinan kita. Dan kira-kira bagaimana konteksnya dan seperti apa sikap kita. Tentunya, sikap yang paling baik untuk dilakukan adalah:

VAKSIN POLIO: Kebutuhan Pokok atau Momok

Akhir-akhir ini, beredar informasi berantai dimedia sosial terkait penggunaan Vaksin Polio terhadap balita. Pasca pemberian vaksin tersebut tidak sedikit para balita yang jatuh sakit bahkan informasinya ada yang sampai meregang nyawa. Lantas, bagaimana agama melihat fenomena tersebut?

Manusia diciptakan sebagai Khalifah di muka bumi ini diberikan mandat untuk menebar kemakmuran bagi bumi yang dipijak, sehingga menjaga kesehatan jasmani diperlukan dalam melakoni amanah tersebut.

Dalam konteks kali ini, kita bisa menemukan perintah agama baik secara implisit maupun eksplisit didalam Al Qur’an terkait bagaimana menjaga pola hidup sehat.

Sumpah Pemuda: Jiwa Muda Untuk Indonesia Emas

Sumpah pemuda, sebuah tonggak sejarah yang tak akan lekang oleh waktu dan telah menjadi ruh bagi Bangsa Indonesia. Ikrar yang diucapkan oleh para pemuda pada tahun 1928 itu telah menyatukan beragam suku, budaya, dan bahasa menjadi satu kesatuan yang utuh – Bangsa Indonesia. 

Pemuda Indonesia memiliki peran yang sangat krusial dalam perjuangan meraih kemerdekaan. Semangat Nasionalisme dan jiwa muda mereka menjadi kekuatan pendorong yang tak terbendung.

Sejarah mencatat bagaimana kemudian peran pemuda dalam perjuangan memerdekakan bangsa ini. Berawal dari sumpah pemuda pada tahun 1928, dimana para pemuda dari seluruh pelosok negeri bersatu padu mengikrarkan satu tanah air, satu bangsa dan satu bahasa. Sumpah pemuda ini menyatukan tekad seluruh pemuda Indonesia untuk mencapai kemerdekaan.

Santri: Pilar Pembangunan Dan Perekat Persatuan Bangsa

Peran santri dalam sejarah dan pembangunan bangsa Indonesia tidak dapat dipandang sebelah mata. Sebagai ujung tombak pendidikan agama Islam, santri telah banyak memberikan kontribusi yang sangat signifikan, khususnya dalam bidang sosial keagamaan.

Dalam konteks Indonesia yang majemuk, santri berperan sebagai perekat persatuan. Nilai-nilai toleransi, gotong royong, dan moderasi yang diajarkan di pesantren menjadi benteng kokoh dalam menghadapi tantangan disintegrasi.

Santri tidak hanya mendalami ilmu agama, tetapi juga aktif terlibat dalam berbagai kegiatan sosial, seperti pemberdayaan masyarakat, penanggulangan bencana, dan pelestarian lingkungan.

Ramadhan, Negeri yang Puasa

 Bulan suci Ramadhan – bagi seluruh umat Islam – adalah bulan yang sangat dinanti-nantikan. Tak heran jika seluruh masjid penuh dengan jamaah yang akan melakukan Shalat Tarawih.

Hal itu disebabkan pemahaman semua umat Islam bahwa salah satu keistimewaan yang ada pada bulan Ramadhan adalah terbukanya pintu Rahmat dan Ampunan dari Allah SWT.

Semua umat Islam berbondong-bondong melakukan berbagai amalan demi menambah pundi-pundi pahala. Tak hanya yang wajib. Ibadah Sunnah pun dilakukannya. Mulai dari Shalat Sunnah, Tadarrusan, hingga berbagi takjil kepada sesama.